Kuliah Algoritma & Pemrograman Java
Pendeklarasian array pada java (Judul Dari Kelompok 4).
Sebelum masuk
ke pendeklarasian array terlebih dahulu saya akan menjelaskan sedikit tentang
array. Array adalah sebuah struktur yang menyimpan nilai kedalam data dengan
tipe data yang sama. Setiap nilai array bisa kita akses melalui angka-angka
index, index suatu array dimulai dari indeks 0 sama seperti index array pada
c++ yang pernah saya pelajari sebelumnya.
Sebagai contoh a bertipe data integer.
Kemudian a[n] merupakan index pada array. Seperti berikut ini.
a[0]=100
a[1]=200
a[2]=300
Dengan
demikian dapat kita ketahui index pertama yaitu index a[0] bernilai 100, index
kedua yaitu a[1] bernilai 200, index ketiga yaitu a[2] bernilai 300. Array sendiri
terdiri dari 3 macam yaitu array satu dimensi, array dua dimensi dan array
multidimensi. Pada contoh sebelumnya saya menggunakan array satu dimensi.
Pendeklarasian
array.
Selanjutnya saya
akan menjelaskan tentang pendeklarasian array yang beberapa waktu lalu telah dijelaskan
oleh kelompok 4. Pendeklarasian array sendiri sangatlah mudah kita tinggal
menentukan variabel yang sama dan juga tipe data yang sama, kemudian kita
tentukan nilai dari masing-masing index tersebut. Kita dibebaskan untuk
mendeklarasikan array dengan jenis apapun, satu dimensi, dua dimensi ataupun
multidimensi, yang terpenting adalah kita mendeklarasikan array tersebut dengan
tepat dan benar. Array harus dideklarasikan layaknya sebuah variabel pada
umumnya. Berikut tata cara pendeklarasian array. Pertama kita tentukan variabel
yang digunakan, disini saya akan menggunakan variabel a untuk array 1 dimensi.
Setelah itu kita tentukan tipe data dari array tersebut, disini saya
akan menggunakan tipe data integer dimana sebuah angka tidak bisa dihitung
melainkan hanya untuk ditampilkan kepada user sebagai identitas, petunjuk atau
lain sebagainya. Pada pendeklarasian array harus menggunakan kurung kurawal
buka dan tutup ([]) agar program dapat mengetahui kita mendeklarasikan array. Langkah-langkah
tadi dilakukan seperti berikut ini.
int a[];
Setelah itu kita
deklarasikan elemen dari array variabel a.
a=new int[4]
selain itu
kita juga bisa mendeklarasikan seperti berikut ini.
Int a[]=new
int[4];
Agar line
yang digunakan tidak terlalu banyak.
Karena
pendeklarasian ini dilakukan pertama kali, maka kita menambahkan keyword “new”
agar prorgam bisa mengetahui deklarasi dari elemen-elemen baru yang kita
tetapkan tersebut. Pada pendeklarasian diatas maka kita menentukan banyaknya
elemen pada array yang kita buat adalah sebanyak 4 buah elemen. Seperti berikut
ini
a[0]
a[1]
a[2]
a[3]
Selain menggunakan tipe data
integer kita juga bisa menggunakan tipe data lain seperti string untuk
mendeklarasikan sebuah character seperti nama orang, nama-nama hari, nama-nama
bulan, alamat rumah, dan lain sebagainya. double untuk mendeklarasikan angka
dengan bentuk desimal, dan bisa juga mendeklarasikan tipe data boolean yaitu
untuk mendeklarasikan results seperti true dan false. Pendeklarasian elemen pun bisa langsung
dilakukan pada saat kita mendeklarasikan variabel array. Seperti contoh berikut
ini.
-int a[]={1,2,3,4}; atau
-String days[] = { “Mon”, “Tue”,
“Wed”, “Thu”, “Fri”, “Sat”,
“Sun”};
atau
-boolean
results[] ={ true, false, true, false };
Untuk
user yang ingin mengetahui panjang atau elemen dari array yang dibuat adalah
dengan cara menggunakan statement length dari array tersebut. Statement length ini
berfungsi untuk mengambilkan ukuran dari array tersebut. Pada contoh sebelumnya
dapat dibuat seperti contoh program berikut ini.
public class ArraySample
{
public static void main( String[] args ){
int[] a = new int[4];
for( int i=0; i<a.length; i++ ){
System.out.print( a[i] );
}
}
}
Berikut
merupakan contoh pendeklarasian array 2 dimensi
Int
B[][];
B=new
int[2][2];
Pada
pendeklarasian diatas saya mendeklarasikan array 2 dimensi dengan 2 baris dan 2
kolom. Selain itu kita harus mendeklarasikan lagi masing-masing elemen-elemen
dari array tersebut. Seperti berikut ini.
B[0][0] = 1;
B[1][1] = 1;
Maka untuk memanggil dan menampilkan array tersebut adalah dengan cara
mengetikan masing-masing dari alamat index tersebut.
Referensi:
- · Modul07_Java Array.pdf yang didownload dari http://www.google.com/url?sa=t&rct=j&q=&esrc=s&source=web&cd=2&ved=0CCQQFjAB&url=http%3A%2F%2Fparno.staff.gunadarma.ac.id%2FDownloads%2Ffiles%2F15346%2Fmodul07_Java%2BArray.pdf&ei=qy57VLvQGM61uQSW3YCoBw&usg=AFQjCNHUDIBlnv7RsqiN_fRAXq29WF4t3A&sig2=wPm3n26GITZ48TmGv0YoOw&bvm=bv.80642063,d.c2E&cad=rja
makasih banyak min
BalasHapusAlat pemisah lcd